Hari ini, Selasa (18/03), langit Bengkulu mulai kembali terlihat cerah setelah sebulan belakangan diselimuti kabut asap. Hujan yang turun selama 2 hari berturut-turut membantu pemadaman titik api.
Padahal, sebelumnya dari pagi hingga sore, suasana kota selalu terlihat mendung akibat cahaya matahari tertutup kabut asap tebal. Kabut asap ini merupakan kiriman dari kebakaran lahan di Riau dan Jambi.
Dengan lenyapnya kabut asap, aktivitas warga pun kembali normal. Warga juga tidak harus lagi mengirup udara yang tercemar asap. Jarak pandang jalanan yang tadinya terbatas, kini mulai berangsur pulih. Sekarang, jarak pandang sudah di atas 1 kilometer.
Aktivitas di perairan Bengkulu juga berangsur normal. Sebab sebelumnya, nelayan tidak bisa beraktivitas di pagi hari.
© Copyright 2024, All Rights Reserved