Sesi pagi perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (13/04), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan penguatan untuk hari kedua. Pada pukul 09.20 WIB, IHSG menguat 8,2 poin atau naik 0,15 persen ke level 5.652.
Sebelumnya, kemarin, di tengah meningkatnya kekhawatiran pasar akan konflik geopolitik dan lesunya bursa Asia, IHSG ditutup dengan kenaikan 0,29 persen atau 16,22 poin ke level 5.644,15.
Sebanyak 121 saham menguat, berbanding 65 yang turun. Sedangkan 111 lainnya tak bergerak. Delapan dari sepuluh sektor menguat, dipimpin grup saham-saham pertambangan, dengan kenaikan 0,53 persen.
Di regional, bursa Asia bergerak beragam hari ini. Indeks Topix dan Nikkei 225 di Jepang turun 1,123 persen dan 1,09 persen.
Bursa Jepang melemah seiring dengan penguatan yen. Presiden Donald Trump kemarin, Rabu waktu setempat (12/04) menyatakan, kurs dollar masih terlalu kuat. Terlebih pernyataan Trump menambah ketidakpastian di pasar, yang masih khawatir dengan konflik geopolitik di Suriah dan Semenanjung Korea.
Indeks Hang Seng di Hong Kong terkoreksi 0,12 persen dan Shanghai Composite Index turun tipis 0,02 persen.
Indeks Kospi di Korea Selatan menguat 0,16 persen, sedangkan ASX 200 di Australia melorot 0,79 persen.
© Copyright 2024, All Rights Reserved