CEO Meta Mark Zuckerberg, meyakini smartphone akan segera punah. Namun ada hal baru yang akan menjadi penggantinya.
Mengutip Forbes, CEO Meta Mark Zuckerberg mengatakan, meski ponsel diprediksi akan segera punah, namun ada kacamata pintar yang akan menggantikannya.
Di acara Meta Connect, Zuckerberg memprediksi bahwa miliaran orang yang saat ini menggunakan kacamata biasa akan beralih ke kacamata pintar.
"Sama seperti semua orang yang beralih ke telepon pintar, saya pikir semua orang yang berkacamata akan segera beralih ke kacamata pintar dalam dekade berikutnya," tutur Zuckerberg, dikutip dari Forbes, Sabtu (26/10/2024).
Zuckerberg yakin, perubahan gaya hidup dari ponsel ke kacamata juga akan segera diikuti oleh mereka yang tidak berkacamata.
Kacamata besutan Meta ini dibekali dengan teknologi augmented reality (AR) dan kecerdasan buatan (AI). Dua teknologi ini diproyeksikan menjadi pintu gerbang utama ke dunia digital dan menggantikan ketergantungan pada ponsel.
Zuckerberg menjelaskan, bagaimana Meta telah berinvestasi besar-besaran dalam pengembangan perangkat keras terhubung, termasuk kacamata pintar Ray-Ban yang disupport AI.
Teknologi ini memungkinkan pengguna terus terhubung dengan dunia digital tanpa harus melihat layar ponsel.
Menurut Zuckerberg, kacamata pintar ini akan memberikan pengalaman komputasi yang selalu aktif sehingga memungkinkan interaksi yang lebih alami dengan dunia digital. []
© Copyright 2024, All Rights Reserved