Mahatir Muhamad dan Soeharto, dua tokoh politik Asean yang pernah sangat berpengaruh di era mereka bertemu. Pertemuan Mantan Perdana Menteri itu berlangsung dirumah mantan Presiden Soeharto di Jalan Cendana, Rabu (3/5) siang.
Mengenakan jas abu-abu, Mahathir datang bersama istrinya sekitar pukul 10.30 WIB. Kedatangan itu disambut oleh anak perempuan Soeharto, Siti Hardiyanti Rukmana (Tutut).
Tidak didapat informasi apa isi dari pertemuan tersebut. Sekitar pukul 11.20 WIB Mahatir keluar didampingi Soeharto yang mengenakan batik cokelat, Tutut, Siti Hutami Endang Adiningsih (Mamiek) dan Mien Uno.
Soeharto sempat melambaikan tangan kepada wartawan. Sebelum berpamitan, Mahathir berpelukan dengan Soeharto. Usai pertemuan, Mien Uno mengatakan ini pertemuan mendadak yang tidak direncanakan sebelumnya.
”Hanya kangen-kangenan, tidak bicarakan persoalan politik. Pak Mahatir hanya menanyakan kesehatan Soeharto karena sudah lama tidak bertemu. Kedatangan Mahathir ke Indonesia karena besok akan menghadiri seminar Nasionalisme di Era Globalisasi," ujarnya.
Sementara Mamiek menambahkan, keduanya sudah bertahun-tahun tidak bertemu. "Ya, tanya kesehatan bapak, juga soal makanan. Mereka juga ketawa-tawa," kata Mamiek.
© Copyright 2024, All Rights Reserved