Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Moeldoko menegaskan, di Indonesia tidak memiliki tradisi untuk kudeta terhadap Presiden yang memimpin. Moeldoko menjamin, selama kepemimpinannya tidak akan terjadi kudeta militer seperti yang terjadi di Mesir.
“Yang jelas saya tegaskan, TNI AD tidak memiliki tradisi untuk kudeta. Jadi sudah sangat tegas. Jangan berharap untuk itu,” ujar Moeldoko usai acara silaturahim dengan tokoh nasional di Balai Kartini, Jakarta, Senin (08/07).
Moeldoko mengatakan, saat ini terus memperkuat jajaran internal TNI AD, budaya prajuritnya menjadi lebih baik. Moeldoko enggan mengomentari dari kondisi politik yang ada saat ini. Menurut dia, tugas utama TNI adalah mengamankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Kita tidak pada posisi melihat itu. Saya lebih senang melihat internal dulu. Memperkuat internal, memperkuat budaya prajurit saya, budaya organisasi hingga prajurit saya satu sisi punya prajurit yang profesional, sisi lain mereka betul-betul bisa menangkap keinginan rakyat,” terangnya.
© Copyright 2024, All Rights Reserved