Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memanggil Artis kenamaan Deddy Mahendra Desta atau lebih dikenal dengan panggilan Desta untuk diperiksa di sidang dugaan pelanggaran kode etik dan perilaku dalam bentuk dugaan tindakan asusila Ketua Komisi Pemiihan Umum (KPU), Hasyim Asyari.
Ketua DKPP, Heddy Lugito, mengkonfirmasi pemanggilan Desta pada sidang perdana yang digelar di Ruang Sidang Utama Gedung Kantor DKPP, Jalan Abdul Muis, Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2024).
Pemanggilan Desta bersamaan dengan pemanggilan anggota KPU Betty Epsilon Idroos. "Mereka (Desta dan Betty) juga kami panggil," kata Heddy saat dikonfirmasi wartawan.
Desta dan Betty dalam kapasitas sebagai pihak terkait, yang akan didalami terkait video yang dibuat Hasyim bersama Desta dan Betty, usai hadir pada program acara di stasiun televisi NetTV.
Video mereka buat berisi ucapan selamat dari Hasyim, secara khusus untuk seorang perempuan yang bertugas sebagai Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Pemilu 2024 di Den Haag, Belanda.
Perempuan berinisial CAT yang ada di Den Haag itu merupakan pihak pengadu, yang mengadukan Hasyim ke DKPP atas dugaan pelanggaran etik berupa tindakan asusila.
DKPP akan memenuhi permintaan pihak-pihak terkait dan pengadu yang akan menghadirkan pihak tertentu.
"Pihak terkait dari internal KPU dan NetTV. Pengadu mengajukan saksi ahli," kata Heddy.
Namun, berdasar di lokasi sidang, baik Desta maupun Betty tidak tampak hadir. []
© Copyright 2024, All Rights Reserved