Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry memperingatkan Iran atas dugaan pemberian dukungan kepada pemberontak Houthi di Yaman. AS akan mendukung setiap negara di Timur Tengah yang merasa terancam oleh Iran, dan tidak akan tinggal diam jika Iran menggoyahkan kawasan itu.
John Kerry, kemarin, mengatakan, Amerika Serikat mendukung koalisi yang dipimpin oleh Arab Saudi yang berusaha untuk mengalahkan para pemberontak dan mengembalikan Presiden Abdrabbuh Mansour Hadi, yang melarikan diri dari Yaman bulan Maret lalu.
Namun, Iran membantah tuduhan telah memberikan bantuan militer kepada Houthi. Iran. Komandan Angkatan Laut Laksamana Habibollah Sayyari mengatakan, pengiriman 2 kapal angkatan laut ke Teluk Aden, lepas pantai selatan Yaman pada Rabu (08/04) kemarin adalah langkah untuk melindungi rute kapal di wilayah tersebut.
Sementara itu, pasokan bantuan mulai tiba di Yaman setelah serangkaian penundaan, dan situasi kemanusiaan memburuk di tengah pertempuran yang terus berlanjut.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan sedikitnya 560 orang, termasuk 76 anak-anak, tewas di Yaman antara 19 Maret dan 4 April 2015. Selain itu, 1.700 orang terluka dan 100.000 orang telah mengungsi.
© Copyright 2024, All Rights Reserved