Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengaku masih merasakan duka mendalam atas wafatnya ekonom senior Faisal Basri.
Ada pun, Faisal Basri meninggal, Kamis (5/9/2024), saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Mayapada, Kuningan, Jakarta.
"Turut Berduka atas wafatnya sosok yang saya hormati, Bang Faisal adalah sosok intelektual yang idealis, kritis, tapi juga hangat sebagai sahabat diskusi," kata Airlangga Hartarto, dalam unggahan di Instagram, dikutip Sabtu (7/9/2024).
Airlangga mengenang Faisal sebagai figur yang tidak kenal lelah memberikan masukan serta solusi terhadap situasi dan tantangan ekonomi Indonesia.
"Pemikiran dan kiprah beliau akan terus menjadi pembelajaran kita semua untuk istiqomah dalam membangun Indonesia yang lebih baik," kata Airlangga.
Airlangga turut mendoakan agar Faisal berpulang dengan tenang dan mendapat tempat terbaik.
"Selamat jalan Bang Faisal, semoga ditempatkan di tempat yang terbaik di sisi-Nya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Aamiin Yaa Rabbal Alamin," pungkas Airlangga. []
© Copyright 2024, All Rights Reserved