Tak puas dengan kemenangan pemilukada hanya 52 persen, Partai Golkar menyiapkan langkah perbaikan. Karena itu, Partai Beringin mengevaluasi kembali hasil yang mereka peroleh pada Pemilukada di sejumlah daerah. Dari 170 Pemilukada yang digelar tahun ini, Golkar hanya memenangkan 52 persen.
"Akan evaluasi hasil Pemilukada seluruh Indonesia. Tahun ini ada 170 Pemilukada, tahun depan akan ada lagi," kata
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Theo L. Sambuaga, mengemukakan hal itu, Minggu (17/10).
Theo mengatakan, hasil Pemilukada yang dimenangkan partai berlambang beringin ini sekitar 52% dari 170 Pemilukada. Hasil ini tidak mengecewakan karena mendekati target yang telah direncanakan.
"Kalau sampai sekarang, targetnya sesuai. Targetnya 60%, dan memang direncanakan itu target sampai 2013. Tahun depan kan masih ada, kami berharap nanti bisa tercapai," jelas Theo.
Menurut Theo, Golkar akan kembali mengevaluasi strategi dan pemenangan Pemilukada. Termasuk membuka diri kepada calon-calon yang bukan kader Golkar, tapi populer di masyarakat.
Golkar juga akan mengevaluasi sistem kaderisasi. Kaderisasi Golkar dilakukan sepanjang tahun 2010 di tingkat kabupaten kota sampai desa. Tiap desa diharapkan bisa merekrut kader baru, dari 75 orang hingga 150 orang.
"Targetnya pada pertengahan 2013 kami sudah menyelesaikan 12 juta kader baru," jelas Theo.
Rapimnas I Golkar digelar Minggu. Pembukaan akan digelar di Kantor DPP Partai Golkar, Jl Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta. Rapimnas ini untuk mengevaluasi kinerja internal Partai Golkar.
© Copyright 2024, All Rights Reserved