Penyerapan anggaran pendapatan dan belanja (APBD) 2013 Pemerintah Provinsi Jawa Barat mendekati angka 100 persen yakni mencapai 92 persen. Dengan nilai total penyerapan Rp18,26 triliun. Ada pun total APBD 2013 Jawa Barat adalah Rp 20,296.
Namun apabila ditinjau dari persentase maka terjadi penurunan. Sebab penyerapan APBD 2012 Jawa Barat mencapai 92,58 persen.
"(Secara nominal) penyerapan APBD 2013 Jawa Barat meningkat Rp18,26 triliun dibandingkan APBD 2012," kata Asisten Daerah Bidang Administrasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Iwa Karniwa, di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Rabu (01/01).
Iwa menjelaskan, organisasi perangkat daerah (OPD) yang menyerap anggaran terbesar di Jawa Barat adalah Dinas Komunikasi dan Informasi yakni sebesar 98 persen anggarannya. Sedangkan Dinas Pendidikan Jawa Barat menjadi OPD dengan penyerapan anggaran terkecil yakni 79 persen.
“Pada 2013 Jawa Barat pengumpulan pendapatan asli daerah (PAD) melebihi target yang dipatok. Targetnya Rp12 triliun tapi kenyataannya Rp13 triliun," kata dia.
Menurut Iwa, pencapaian tersebut, merupakan hasil dari intensifikasi pungutan pajak, terutama pajak kendaraan bermotor.
© Copyright 2024, All Rights Reserved