Minat masyarakat untuk menjadi penasehat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ternyata cukup tinggi. Saat ini sudah lebih dari 3000 an calon yang mendaftar.
Hal itu diungkapkan Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD yang menjadi salah satu panitia seleksi (Pansel) penasihat KPK.
"Banyak sekali yang daftar. Lebih dari tiga ribu sekian yang ingin jadi penasihat," kata Mahfud di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (02/03).
Namun dia tidak merinci ribuan orang tersebut berasal dari latar belakang apa saja. Mahfud mengatakan, dirinya baru mengetahui jumlah yang mendaftar dan yang lolos seleksi administrasi.
"Belum-belum. Saya baru tahu jumlahnya, 3 ribu sekian dan 200 baru lolos seleksi administrasi," ujar Mahfud.
Mahfud datang ke KPK sekitar pukul 12.20 WIB. Selang 15 menit kemudian, anggota Pansel lainnya, Saldi Isra juga tiba di KPK. menyusul kemudian, Ketua Pansel, Imam Prasojo. Pansel KPK akan menggelar rapat terkait proses seleksi calon penasehat KPK.
© Copyright 2024, All Rights Reserved