Kementerian Perhubungan menggelar fasilitas pengujian kendaraan bermotor (KIR) dilakukan secara gratis selama satu bulan ke depan. Uji KIR gratis ini digelar di beberapa kota, seperti Tangerang, Jakarta, Bekasi, Bandung dan Surabaya.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, untuk jumlah kuota kendaraan yang diuji KIR, bergantung dari kesiapan masing-masing daerah. “KIR ini kan berlaku 6 bulan, tapi kami akan melakukan selama sebulan ini," ujarnya di kantor Unit Pelayanan Teknis (UPT) Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Dinas Perhubungan Kota Tangerang, Banten, Selasa (06/03).
Uji KIR ini akan dilakukan untuk semua kendaraan umum atau taksi umum baik konvensional maupun online. Hal ini dilakukan agar semua angkutan taksi terbukti siap digunakan sebagai angkutan penumpang.
Menhub menambahkan, uji KIR gratis dan subsidi SIM A umum diperkirakan menghabiskan anggaran sebesar Rp15 miliar di seluruh Indonesia. Anggaran ini berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Pemerintah (APBN) dan dana tanggung jawab sosial korporasi (Corporate Social Responsibility/CSR).
Direktur Angkutan Multimoda Direktorat Jenderal Perhubungan Kementerian Perhubungan Cucu Mulyana mengatakan, jadwal dari Uji KIR gratis ini akan melihat dari kesiapan Dinas Perhubungan di daerah masing-masing.
“Jadwalnya kami tidak langsung permanen, bergantung dari kesiapan daerah juga," kata Cucu.
© Copyright 2024, All Rights Reserved