Gempa bumi dengan kekuatan 5.2 Skala Richter (SR) mengguncang zona selatan Yogyakarta dan Jawa Timur pada Jumat (11/11) pagi. Gempa ini dinyatakan tidak berpotensi menimbulkan tsunami.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, gempa ini mengguncang pada pukul 07.26 WIB. Pusat gempa berada pada koordinat 9.03 lintang selatan dan 111.29 bujur timur. Pusat gempa berada di laut pada kedalaman 10 km dibawah permukaan.
Titik gempa tersebut berjarak 96 km tenggara Pacitan.
Berdasarkan peta tingkat guncangan, BMKG menyebut getaran akibat gempa bumi ini cukup kuat dirasakan di sejumlah tempat. Di antaranya Bantul, Imogiri, Playen, Wonosari, Pasirombo, Pacitan, Tamperan, Kebonagung, Ngadirojo, Panggul, Munjungan, Tulungagung, Donomulyo dan Karangkates pada skala intensitas II SIG BMKG (III MMI). "Di daerah ini gempa bumi dilaporkan dirasakan banyak orang ," kata dia.
Kemarin, gempa juga terjadi di wilayah yang berdekatan dengan gempa pagi ini. Catatan BMKG menyebut, gempa tersebut berkekuatan 5.1 SR dan berlokasi di koordinat 8.96 lintang selatan 111.31 bujur timur. Pusat gempa berjarak sekitar 89 Km tenggara Pacitan.
© Copyright 2024, All Rights Reserved