Gempa bumi dengan kekuatan 5,0 Skala Richter mengguncang Pulau Seram, Maluku, Selasa (17/04) siang. Gempa ini dinyatakan tidak berpotensi tsunami.
Seperti dilansir Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pukul 13.44 WIB. Pusat gempa berada pada koordinat 3.46 lintang selatan dan 131.41 bujur timur.
Epinctrum gempa tersebut berada pada kedalaman 15 km di bawah permukaan laut. Pusat gempa berjarak sekitar 131 km sebelah tenggara Seram bagian timur, Maluku.
Sejauh ini, belum diketahui dampak gempa tersebut. Belum ada laporan terkait ada tidaknya kerusakan bangunan ataupun korban jiwa akibat gempa tersebut.
© Copyright 2024, All Rights Reserved