Perusahaan penyedia media sosial asal Amerika Serikat Facebook Inc memaparkan kinerja keuangannya pada kuartal I-2016. Sepanjang kuartal pertama tahun ini, pendapatan Facebook naik sekitar 52 persen jadi US$5,382 miliar atau sekitar Rp70 triliun dari US$3,543 miliar (sekitar Rp46 triliun) pada periode yang sama tahun sebelumnya.
Sementara, laba bersih perusahaan yang dirintis sejak 2004 itu naik 87 persen menjadi US$2,229 miliar pada kuartal I-2016 dari US$1,18 miliar pada 3 bulan pertama di 2015.
Pendapatan iklan Fecebook tumbuh 56,8 persen menjadi US$5,20 miliar. Pendapatan iklan mobile menyumbang 82 persen dari total pendapatan iklan Facebook. Angka ini naik 73 persen pada kuartal-I 2015.
Founder dan CEO Facebook Mark Zuckerberg mengatakan, tahun 2016 merupakan tahun yang cemerlang bagi perusahaannya. “Kami fokus pada peta bisnis selama 10 tahun untuk memberikan kekuatan pada semua orang untuk saling berbagi,” ujar Zuckerberg.
Pada kuartal pertama 2016, jumlah pengguna yang mengakses Facebook memang semakin banyak. Tercatat 1,09 miliar orang yang menggunakan Facebook setiap hari. Angka ini naik 16 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya.
Secara global, pengguna Facebook menghabiskan lebih dari 50 menit per hari untuk mengakses Facebook, Instagram, dan Messenger. Data ini belum termasuk Whatsapp. Sementara itu, lebih dari tiga juta pengiklan secara aktif mempromosikan bisnisnya di Facebook dan lebih dari 200.000 pengiklan di Instagram.
© Copyright 2024, All Rights Reserved