Perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu pagi (06/08), bergerak negatif. Sejumlah saham berguguran di zona merah, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pun meninggalkan level 5.100. IHSG dibuka turun 27,27 poin ke posisi 5.081,82.
Pada pukul 09.15 WIB, indeks melorot 36,61 poin menjadi 5.072,47. Tercatat 144 saham turun dan hanya 42 saham yang naik. Adapun nilai transaksi mencapa Rp364,75 miliar dengan volume 323,04 juta lot saham.
Sejumlah saham yang bergerak ke zona merah, di antaranya yakni, Media Nusantara Citra (MNCN) merosot 3,96%, Bumi Serpong Damai (BSDE) turun 2,50%, Matahari Department Store (LPPF) melemah 2,00%, dan Kalbe Farma (KLBF) terkoreksi 1,53%.
Sedangkan, saham yang bertahan di zona hijau, antara lain Salim Ivomas Pratama (SIMP) naik 1,69%, J Resources Asia Pasifik (PSAB) menguat 0,98%, Elnusa (ELSA) bertambah 0,75%, dan Sampoerna Agro (SGRO) meningkat 0,46%.(ar)
© Copyright 2024, All Rights Reserved