Aktif jemput bola. Demikian kata yang pas untuk menggambarkan langkah yang dilakukan Pimpinan MPR saat mengundang tamu kehormatan agar hadir dalam acara yang digelar MPR.
Salah satu contohnya, pagi ini, Senin (09/05), seluruh pimpinan MPR dijadwalkan akan berkumpul di kediaman Ketua Umum Megawati Soekarno Putri di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat. Kedatangan pimpinan MPR tersebut dalam rangka mengundang mantan Presiden RI tersebut untuk hadir dalam acara Peringatan Pidato Bung Karno 1945, di gedung MPR/DPR/DPD RI, 1 Juni 2011.
Pimpinan MPR dijadwalkan tiba di kediaman Megawati pukul 10.30 WIB. Dalam pertemuan itu juga, pimpinan MPR RI akan melakukan diskusi dan pembahasan dengan Megawati terkait penyelenggaraan acara tersebut.
Sebelumnya, Pimpinan MPR RI telah berdiskusi dan mengundang Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk hadir dan memberikan pidato dalam acara tersebut.
Setelah berdiskusi serta mengundang Megawati, selanjutnya Pimpinan MPR RI juga akan mengunjungi mantan Presiden RI BJ Habibie dengan maksud dan tujuan yang sama.
© Copyright 2024, All Rights Reserved