Delapan warga Timika hilang di perairan Arafura, Kabupaten Mimika, sejak 7 Maret 2014 lalu. Mereka tenggelam setelah Kapal Motor (KM) Darul Aman yang mereka naiki karam di perairan tersebut.
Kapal tenggelam karena dihantam gelombang setinggi hampir 5 meter. Dari seluruh awak hanya dua penumpang yang selamat. Sedangkan kapten kapal dan kepala kamar mesin termasuk dalam 8 orang yang hilang itu.
“KM Darul Aman bertolak dari Pelabuhan Pomako, Mimika, pada 6 Maret dengan tujuan Agats, Kabupaten Asmat,” kata Kepala Basarnas Mimika Budiawan di Jayapura, Selasa (11/03).
Namun, sehari kemudian, cuaca buruk menghadang kapal itu di perairan Arafura, tepatnya di sekitar Pulau Tiga. ”Kapal pun terbalik akibat terjangan gelombang tinggi disertai angin kencang,” kata Budiawan.
© Copyright 2024, All Rights Reserved