Forum Komukasi Habib Peduli (FKHP) berkunjung ke Posko Artha Graha Peduli di lantai 8 Gedung Artha Graha Jalan Sudirman, Jumat (14/1). Rombangan Pengurus FKHP yang dipimpin Ketua FKHP, DR. Shechan Skalub bersama dua pengurus besar FKHP H Nuri Thahir dan H Asmuni diterima langsung Ketua Tim AG Peduli, Letjen (pur) Kiki Syahnakri.
Dalam pertemuan singkat bersama para pengurus teras AG Peduli itu, Shechan Skalub mengutarakan, kunjungan FKHP ke Posko AG Peduli itu sekaligus mengajukan permohonan kerja sama serta meminta dukungan dari AG Peduli soal rencana penyaluran bantuan kemanusian pasca bencana tsunami di Banda Aceh.
Menurut Shechan Skalub, langkah kerja sama serta dukungan dari AG Peduli itu sangat dibutuhkan FKHP berkaitan dengan rencana bantuan satu paket bangunan berupa masjid yang dilengkapi dengan fasilitas klinik dan sekolah madrasah yang dimodifikasi berbentuk mobile (sewaktu-waktu dapat dipindah) di Banda Aceh.
Shechan menilai, dengan berdampingan dengan AG Peduli, masyarakat Aceh justru akan lebih fleksibel menerima kehadiran para habib dalam rangka mewujudkan bantuan kemanusiaan berupa pembangunan masjid, klinik dan Madrasah yang difokuskan disekitar 12 titik wilayah yang dianggap membutuhkan masjid, klinik dan madrasah.
“Pertimbangan itu yang mendorong FKHP berharap kerja sama dengan AG Peduli. Dan kami sangat yakin, bila FKHP berdampingan dengan AG Peduli, masyarakat Aceh akan menyambut dan menerima kehadiran kami disana,” ungkap Shechan.
Saat ini menurut Shechan, kendala utama yang dihadapi FKHP dalam mewujudkan rencana bantuan itu, terkait dengan masalah transportasi dan keamanan relawan FKHP di Aceh. Karenanya, ia bersama pengurus FKHP sangat berkeinginan menjalin hubungan kerja sama dengan AG Peduli.
Sedangkan rencana dan bentuk bangunan masjid, klinik dan madrasah berbentuk mobile yang akan dibangun disekitar 12 titik lokasi di kota Banda Aceh itu sendiri dirancang oleh sejumlah tenaga ahli tehnik pembangunan dari Institut Tehnik Surabaya (ITS) Jawa Timur. Kini rancangan bangunan itu sudah selesai dan bahkan sudah diuji.
“Kami baru saja bertemu dengan Rektor ITS untuk membicarakan rencana pembuatan satu paket bangunan mobile itu. Beliau juga ternyata menyambut baik gagasan bantuan bangunan yang dipersembahkan FKHP kepada masyarakat Aceh itu. Sehingga soal rancangan bangunan sudah tidak ada masalah lagi,” sebutnya.
Kini rencana awal yang akan dilakukan FKHP diantaranya akan mengirimkan sejumlah tim relawan khusus untuk melakukan peninjauan rencana pembangunan di 12 lokasi itu. Relawan itu rencananya akan diberangkatkan melalui kerja sama dengan AG Peduli pada 18 Januari 2005 mendatang. Tim peninjau FKHP yang diberangkatkan itu sendiri akan bekerja sama dengan Sub Bintal TNI AD.
Kunjungan para Habib ke Posko AG Peduli itu mendapat renspon positif dari Ketua AG Peduli, Letjen (pur) Kiki Syahnahri. Kiki bahkan menganjurkan agar FKHP segera membentuk tim survei guna memastikan daerah mana saja yang benar-benar membutuhkan bantuan masjid, klinik serta sekolah madrasah itu.
Dikatakan Kiki, pembentukan tim survei itu sangat dibutuhkan guna memastikan lokasi ke 12 titik rencana pembangunan masjid, klinik dan madrsah itu. Langkah itu menurut Kiki, dianggap sangat penting agar masyarakat Aceh benar-benar merasa terbantu dengan bantuan yang akan diberikan FKHP.
Kendati demikian, Kiki belum bisa memastikan rencana kerja sama kedua belah pihak itu. Namun, Kiki berjanji akan segera membicarakan rencana permohonan kerja sama FKHP itu kepada para pengurus sar AG Peduli. Setelah itu, baru akan memastikan seperti apa nanti bentuk kerja sama yang akan diberikan AG Peduli kepada FKHP.
© Copyright 2024, All Rights Reserved