Sosok yang digadang-gadang akan maju pada Pemilihan Gubernur Sumut (Pilgubsu) 2024 di antaranya ada 3 nama yang terus menjadi perbincangan. Yakni, Bobby Nasution, Musa Rajekshah, dan Edy Rahmayadi.
Menurut Tokoh muda Sumatera Utara, Rizki Fadillah, di antara tiga nama yang beredar tersebut, Musa Rajekshah alias Ijeck merupakan sosok yang tepat untuk disematkan ‘tokoh lintas generasi’ yang tepat memimpin pada level Gubernur Sumatera Utara.
“Bang Ijeck peduli terhadap aspirasi dan kondisi anak muda terkhususnya Generasi Milenial dan Generasi Z. Dilihat dari banyaknya dukungan beliau untuk anak muda, kita tidak perlu menjelaskan pun masyarakat Sumut sudah tahu akan hal itu,” kata Rizki, Jumat (26/4/2024).
Menurut Rizki, pengalaman calon pemimpin Sumut menjadi suatu hal yang penting untuk dipertimbangkan, melihat total populasi penduduk di provinsi ini berjumlah 14.936.200 jiwa.
Nah, Ijeck yang saat ini di usia emas 50 tahun, dinilai masyarakat sebagai usia yang matang untuk memimpin Sumut. Tidak terlalu muda dan tidak terlalu tua, menjadi jalan tengah untuk Provinsi Terbesar Ke-4 di Indonesia.
“Membicarakan tentang Sumatera Utara bukan suatu hal yang main-main, butuh sosok yang berpengalaman yang banyak berbuat baik di dalam pemerintahan maupun di luar pemerintahan dan berjiwa sosial yang tinggi. Oleh karena itu harus memiliki karakter kepemimpinan yang inklusif, yang merangkul seluruh golongan masyarakat,” kata Mantan Presiden BEM Universitas Sumatera Utara (USU) ini.
Melihat hal itu, Rizki mengatakan, anak muda Sumut mendesak agar Bang Ijeck maju dalam pemilihan Gubernur Sumatera Utara sebagai 'jalan tengah' untuk Sumatera Utara yang maju ke depannya. []
© Copyright 2024, All Rights Reserved