Ketua DPR Ade Komaruddin (Akom) menemui Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di kediamannya, di Teuku Umar, Jakarta Pusat, Jumat (25/11). Akom tiba di kediaman Megawati pukul 13.55 WIB.
Akom tidak menggunakan mobil dinas RI 6, melainkan menumpang mobil Nissan X Trail B 1878 RFP. Mobil tersebut langsung masuk ke pelataran rumah Megawati. Pertemuan berlangsung tertutup.
Wakil Sekjen PDIP Eriko Sotarduga mengatakan, Akom sudah lama ingin bersilaturahim dengan Megawati. Namun, baru kali ini ada waktu yang tepat.
Eriko tidak tahu apakah pertemuan juga akan membahas wacana pergantian Ketua DPR yang ingin dilakukan Partai Golkar.
Untuk menggantikan posisi Akom sebagai Ketua DPR, dibutuhkan persetujuan 50 persen plus satu anggota DPR di paripurna. "Nanti abis pertemuan tentu kami bisa bersama-sama, nanti juga teman wartawan menanyakan kepada beliau langsung seperti apa pembicaraannya," kata Eriko di lokasi, sebelum pertemuan dimulai.
Kunjungan dilakukan ditengah isu pergantian dirinya sebagai Ketua DPR. Dalam rapat pleno DPP Partai Golkar pada Senin (21/11), diputuskan bahwa posisi Ketua DPR dikembalikan kepada Setya Novanto, yang kini juga menjabat sebagai Ketua Umum Golkar.
© Copyright 2024, All Rights Reserved