Presiden Joko Widodo menginstruksikan kementerian terkait dan pemerintah daerah utnuk mempersiapkan pembangunan industri perikanan di Indonesia. Presiden meyakini, peluang keberhasilan dari sektor tersebut sangat besar.
“Saya yakin sebentar lagi akan datang investasi, entah kerja sama swasta dengan swasta atau swasta dengan BUMN yang ingin membangun ini. Karena memang peluangnya sangat besar sekali," ujar Jokowi, saat memberi arahan peserta Rakornas Satgas Pemberantasan Penangkapan Ikan Ilegal, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (29/06).
Konkretnya, pemda dan kementerian terkait diminta untuk membangun infrastruktur yang mendukung industri perikanan. Mulai dari jalan, pelabuhan, ketersediaan listrik hingga kelayakan pasar.
Presiden menambahkan, permintaan dunia akan produk ikan atau bentuk olahannya sangat tinggi. “Inilah peluang yang harus segera diambil. Oleh sebab itu, kita jangan hanya sekadar menjaga laut, tapi juga bisa memanfaatkan sumber daya laut untuk kesejahteraan bersama," ujar Jokowi.
Jokowi yakin industri perikanan modern akan membuka lapangan pekerjaan, meningkatkan taraf hidup yang ujung-ujungnya meningkatkan kesejahteraan. Pembangunan industri perikanan di Indonesia, lanjut Jokowi, wajib dimulai.
“Ini harus dimanfaatkan betul sehingga perencanaan yang baik, persiapan yang baik dalam rangka membangun industri perikanan, harus disiapkan betul sehingga meningkatkan kesejahteraan nelayan, memenuhi konsumsi ikan dan mendatangkan devisa," tandas Jokowi.
© Copyright 2024, All Rights Reserved