Politisi Partai Golkar Azis Syamsuddin hari ini resmi dilantik menjadi Ketua Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Azis menggantikan koleganya dari Fraksi Golkar, Kahar Muzakir.
Pelantikan Azis berlangsung di ruang Banggar Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (21/02). Pelantikan dipimpin Wakil Ketua DPR Fadli Zon.
Pelantikan berlangsung dari pukul 13.20 hingga 13.45 WIB. Sebelumnya, Fadli meminta persetujuan kepada hadirin. "Kami selaku pimpinan rapat meminta persetujuan," ujar Fadli.
Anggota DPR yang hadir pun menyampaikan persetujuannya. Dengan demikian, Azis resmi menduduki pucuk pimpinan Banggar.
Usai pelantikan, Azis sempat memimpin rapat bersama anggota Banggar lainnya. Rapat tersebut bersifat intern. Azis akan meneruskan program kerja Banggar DPR hingga tahun 2019.
© Copyright 2024, All Rights Reserved