Nilai tukar rupiah di pasar spot antarbank di Jakarta, Rabu (26/11), menguat tipis satu poin menjadi Rp12.145 dibandingkan posisi sebelumnya Rp12.146 per dolar AS.
Ekonom Samuel Sekuritas Rangga Cipta mengatakan bahwa data kepercayaan konsumer Amerika Serikat yang mengalami penurunan menekan dolar AS terhadap rupiah meski masih cenderung terbatas. "Namun, produk domestik bruto (PDB) AS yang direvisi lebih tinggi dan melebihi perkiraan pasar menahan penguatan rupiah lebih tinggi," kata Rangga. di Jakarta, Rabu (26/11).
Rangga memperkirakan nilai tukar rupiah masih berpeluang bergerak menguat melihat dolar AS yang cenderung tertekan oleh data ekonomi AS yang kurang memuaskan.
“Di sisi lain, harga minyak yang berbalik turun juga berpeluang membantu membawa sentimen penguatan terhadap rupiah,” kata Rangga.
© Copyright 2024, All Rights Reserved