Gempa bumi dengan kekuatan 6,0 Skala Richter (SR) mengguncang wilayah Ranau, Sabah, Malaysia pada Jumat (05/06) pagi. Getaran gempa ini dirasakan di sejumlah wilayah Sabah, termasuk Ranau, Tambun, Pedalaman, Tuaran, Kota Kinabalu dan Kota Belud.
Pusat Gempa Bumi dan Tsunami Nasional Malaysia menyebutkan, gempa yang berpusat sebelah utara Pulau Kalimantan itu mengguncang sekitar pukul 06.15 WIB. Pusat gempa itu berada di darat, sekitar 16 km barat laut Ranau.
Pejabat setempat mengatakan, belum ada laporan resmi tentang kerusakan ataupun korban jiwa akibat guncangan gempa itu. Namun pusat Gerapan Operasi Jabatan Bomba dan Penyelamat Malaysia, Negeri Sabah mengatakan, sejumlah pendaki terjebak di kawasan pegunungan sekitar Ranau.
Mereka tidak bisa turun ke tempat yang lebih aman karena terjadi longsor yang menutup jalan. Pihaknya telah meminta bantuan unit udara untuk mengevakuasi para pendaki itu.
© Copyright 2024, All Rights Reserved