Milana Anggraeni menjalani pemeriksaan maraton hari ini. Istri Gayus Halomoan Tambunan itu diperiksa oleh penyidik Badan Reserse Kriminal Mabes Polri selama hampir 12 jam. Sepanjang pemeriksaan, penyidik mengajukan sekitar 40 pertanyan kepada mantan pegawai negeri itu.
Usai diperiksa, Milana meninggalkan Mabes Polri sekitar pukul 22.30, Senin (17/010). Sayangnya, kepergian Milana tersebut dilakukan secara diam-diam, sehingga lolos dari pantauan wartawan. Hanya pengacaranya, Hotma Sitompoel yang menerangkan bahwa kliennya sudah selesai diperiksa malam ini.
Kepada wartawan, Hotma mengatakan, ada sekitar 40 pertanyaan yang diajukan penyidik kepada Milana. Pertanyaan tersebut, seputar kasus paspor palsu atas nama Sony Laksono yang digunakan Gayus bepergian ke luar negeri. “Ya masih begitu saja. Tanya soal paspor, pengetahuan dia pembuatan paspor," ujar Hotma.
Sejauh ini, sambung Hotma, status kliennya masih sebagai saksi dugaan pemalsuan paspor. “Dia ikut suami saja. Kalian jangan senang dong kalau jadi tersangka, sudah saya bilang, kalau ada yang mau desak dia jadi tersangka, mudah-mudahan istrinya lawan suaminya," ujar dia lagi.
Hotma membantah dugaan ada oknum kuat di belakang Milana. “Enggak, itu enggak benar," ucap dia.
Terkait pemeriksaan lanjutan. Hotma menyebut kemungkinan Milana akan kembali diperiksa penyidik. Namun, sejauh ini jadwal pemeriksaannya belum dapat memastikan.
© Copyright 2024, All Rights Reserved